Tuesday, November 25, 2008

I Was a Rat

Rating:★★★★
Category:Books
Genre: Childrens Books
Author:Philip Pullman
Nah… kalo buku ini saya rasa aman deh buat dikonsumsi anak2. Buku yang diterbitkan tahun 2000an ini telah diadaptasi menjadi miniseri TV. Kalau tidak salah pernah tayang di Trans7, tapi saya sendiri luput untuk menyaksikannya.

Bob Jones dan Joan adalah sepasang suami istri yang sampai pada masa tuanya belum juga dikaruniai anak. Hingga pada suatu malam, ada seorang anak laki2 yang mengetuk pintu rumah mereka dan berkata, “Dulu aku tikus.” Mereka memutuskan untuk merawat anak yang tak memiliki nama tersebut dan memberinya nama Roger.

Walaupun secara fisik bocah tersebut tampak seperti selayaknya anak laki2 biasa, namun tingkah lakunya benar2 mencerminkan seekor tikus sejati. Sampai kemudian anak itu menghilang dan membuat kedua ortu angkatnya khawatir. Ke manakah Roger?

Berpetualang, mulai dari menjadi tontonan sirkus nomaden, direkrut menjadi maling profesional, sampai kemudian nyawanya terancam karena dianggap sebagai monster yang berbahaya bagi masyarakat.

Benarkah Roger dulunya adalah tikus? Atau apakah itu hanya bualannya belaka? Jawabannya tentu saja bisa anda dapatkan pada akhir cerita.

Unik. Ilustrasi pada buku ini tidak hanya ilustrasi biasa, tapi ada juga kliping berita dari koran setempat, The Daily Scourge. Isinya berhubungan dengan kejadian yang diceritakan di novel ini. Jenaka, sepertinya Philip Pullman memang sengaja mengolok2 pers, khususnya surat kabar dengan gaya ilustrasi ini. Lumayanlah untuk membuat pembacanya tersenyum.

Ceritanya juga cukup menarik dan menghibur, saya jadi penasaran, siapa sih sebenarnya Roger ini? Apa benar dulunya dia memang seekor tikus? Oalah… Ternyata endingnya… Ini semua adalah kisah dongeng yang sukses diparodikan oleh Pullman, dilihat dari sudut pandang tokoh pembantu (benar2 pembantu karena porsinya di dalam dongeng aslinya memang sangat kecil). Hahaha maaf2… saya tak tahan untuk spoiler.

In the end, kita tidak boleh menyesali segala keputusan yang telah kita ambil. Kalau kita mau belajar untuk mencintai dan menghargai apa yang telah kita dapatkan, niscaya semuanya akan lebih mudah untuk dijalani. Dan mudah2an ada kebahagiaan yang akan kita raih di akhir. Amin.

4 comments:

  1. Bagus, tebel, tapi lebih keren clockwork. Ayo baca Coraline-nya Neil Gaiman! :D

    ReplyDelete
  2. Bagus dan tidak mengerikan, emang aneh kan soalnya cerita jaman baheula yang selalu happily ever after, apa kabarnya segala ciptaan yang berubah jadi manusia n apa kabarnya itu pernikahan ya? masa ga ada rusuh n kisruhnya? but ini buku bagus yang bisa kubacain buat anakku...

    ReplyDelete
  3. @raina: sudah, baru minggu lalu sih, insya Allah nanti saya review di sini juga :))

    @dgreena: yang bermasalah cuma Roger kok, karena dia bandel hihihi maaf ngga bisa jelasin di sini, takut ditimpukin gara2 spoiler lagi hihihi

    ReplyDelete