Monday, July 21, 2008

The Best that I Missed

Ah… Kenapa Laguna Seca harus ada di Amerika… Beda waktu yang sangat jauh dengan Jakarta membuat siang hari di sana menjadi dini hari keesokan harinya di sini. Ini berpengaruh pada jadwal penayangan MotoGP di Trans7, race yang berlangsung siang/sore hari di Laguna Seca akhirnya luput dari perngamatan saya hehehe. Yah, saya emmang tidak seperti para pecandu bola yang rela melek tengah malam sampai dini hari demi tim kesayangan mereka bertanding di Euro 2008. Kalau saya sih, hm hm, mendingan tidur saja deh, apalagi esok harinya harus kerja.

 

Jadi seperti biasa, setelah sudah rapi berpakaian dan siap berangkat, langsung saya ambil HP, koneksi ke GPRS, oke BBC, please help me once again

.

.

.

Oke Valentino Rossi menang, Casey Stoner finish ke 2

.

.

.

Sial, penulisnya mengklain kalo inilah race terbaik selama musim ini, matanya sampai berair karena terlalu lama bertahan untuk tidak berkedip demi menyaksikan perseteruan dahsyat antara Rossi dan Stoner.

 

Dan saya melewatkannya, hiks…

 

Lalu, di jemputan saya menyempatkan diri untuk mengirim sms kepada papa, sebagai sesama anggota FBR (Fans Berat Rossi), beliau pasti akan sangat senang mendengar berita gembira ini:

 

Rossi forced Stonner into the gravel & took victory in Laguna Secca. Simply, the best race in this season which involving 4 overtakings of the 2 riders  in just 10 seconds in 23rd lap

 

Singkat padat…

Ah, seandainya race dini hari tadi diputar ulang, saya takkan ragu2 untuk menyaksikannya.

 

US MotoGP result:

1 V Rossi (Italy) Yamaha 44mins 04.311secs
2 C Stoner (Aus) Ducati 44:17.312
3 C Vermeulen (Aus) Suzuki 44:30.920
4 A Dovizioso (Ita) Honda 44:39.212
5 N Hayden (U.S.) Honda 44:39.974
6 R de Puniet (France) Honda 44:41.979
7 T Elias (Spain) Ducati 44:45.940
8 B Spies (U.S.) Suzuki 44:46.238
9 J Toseland (GB) Yamaha 44:47.330
10 S Nakano (Jpn) Honda 44:48.702

 

World championship standings:

1 V Rossi (Ita) Yamaha 212
2 C Stoner (Aus) Ducati 187
3 D Pedrosa (Spin) Honda 171
4 J Lorenzo (Spn) Yamaha 114
5 A Dovizioso (Ita) Honda 103
6 C Edwards (US) Yamaha 100
7 C Vermeulen (Aus) Suzuki 89
8 N Hayden (US) Honda 84
9 J Toseland (GB) Yamaha 72
10 S Nakano (Jpn) Honda 70

Berita selengkapnya silahkan klik di sini

2 comments:

  1. hoa, saya terakhir ngikutin GP jamannya Alex Criville :D

    ReplyDelete
  2. waaaah... itu udah jadul banget hehehe sekarang seru soalnya ducati & stoner lagi bagus2nya :)

    ReplyDelete